PRABUMULIH, – Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Prabumulih menggelar kegiatan GEMAR IBADAH (Gerakan Membersihkan Rumah Ibadah) bertempat di Masjid Al-Muhajirin, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Prabumulih Timur, Kota Prabumulih pada Jum’at (29/12/2023).
Kegiatan dipimpin oleh Kepala Rutan Prabumulih, Zulkifli Bintang diikuti oleh Pejabat Struktural dan seluruh Pegawai Rutan Prabumulih. Kegiatan dimulai pukul 07.15 WIB berangkat bersama dari Halaman Kantor Rutan Prabumulih menuju Masjid Al-Muhajirin.
Kedatangan Karutan beserta rombongan disambut hangat oleh Ketua Takmir Masjid Al-Muhajirin, Iman Harnodi dan Takmir Masjid lainnya. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk bakti dari jajaran Rutan Prabumulih kepada masyarakat.
Karutan beserta rombongan sangat antusias membersihkan lingkungan sekitar Masjid Al-Muhajirin, mulai dari Halaman Masjid Al-Muhajirin, Ruang Shalat, Tempat Wudhu, dan Kamar Mandi. Masjid Al-Muhajirin merupakan kali pertama Rutan Prabumulih menggelar kegiatan GEMAR IBADAH ini.
Ketua Takmir Masjid Al-Muhajirin, Iman Harnodi mengucapkan terima kasih kepada pihak Rutan Prabumulih yang telah melaksanakan kegiatan ini.
“Terima kasih kami ucapkan kepada pihak Rutan Prabumulih yang telah melaksanakan kegiatan GEMAR IBADAH ini, mudah-mudahan kedepannya dapat berjalan dengan lancar dan terus memberikan bakti kepada masyarakat,” ujar Ketua Takmir Masjid Al-Muhajirin.
Ditempat yang sama, Karutan Prabumulih, Zulkifli Bintang mengatakan hari ini sudah menggelar kegiatan GEMAR IBADAH (Gerakan Membersihkan Rumah Ibadah) yang bertempat di Masjid Al-Muhajirin.
“Alhamdulillah, hari ini kami sudah melaksanakan kegiatan GEMAR IBADAH yang berartikan (Gerakan Membersihkan Rumah Ibadah), Insyaallah kegiatan ini akan terus kami laksanakan minimal satu bulan sekali, dengan target seluruh Rumah Ibadah di Kota Prabumulih ini,” ujar Karutan.
“Hari ini kami sudah melaksanakan di Masjid Al-Muhajirin, nantinya tidak hanya Rumah Ibadah Agama Islam saja nantinya Rumah Ibadah lainnya juga, kami mohon do’anya kepada seluruh masyarakat Kota Prabumulih agar kami tetap Istiqomah dan konsisten melaksanakan kegiatan ini,” pungkasnya.(*)
0 Komentar