Pemerintah Kota Prabumulih Kembali Gelar Gerakan Pangan Murah dan Pasar Murah

PRABUMULIH, -- Pemerintah Kota Prabumulih kembali menggelar gerakan Pangan Murah dan Pasar Murah di Eks gedung kesenian, Kelurahan Prabumulih, Kecamatan Prabumulih Barat, Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (5/3/2024).

Gerakan Pasar Murah dan Pangan Murah yang digelar oleh Pemerintah Kota Prabumulih ini merupakan upaya Pemerintah Kota Prabumulih dalam mengendalikan inflasi dan stabilitas harga bahan pokok di wilayah Kota Prabumulih.

Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih, H. Elman,ST.MM mengungkapkan, Gerakan Pangan Murah dan Pasar Murah ini memang sangat membantu masyarakat apalagi harga jauh lebih murah dari pasar.

"Semoga gerakan ini dapat menekan inflasi dan harga komoditi yang ada di Kota Prabumulih," ungkapnya.

Elman juga menyampaikan, Gerakan pangan murah dan pasar murah ini akan kita upayakan menyeluruh di sejumlah lokasi kelurahan di wilayah Kota Prabumulih dan akan kita adakan rutin tiap minggunya.

"Gerakan pangan murah dan pasar murah ini cara Pemerintah Kota Prabumulih mengontrol harga sembako dan stoknya," ujarnya.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Prabumulih, Suranti mengatakan, tujuan Gerakan Pangan dan Pasar Murah ini adalah menjaga harga pangan tetap stabil untuk menekan inflasi daerah serta membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pangan.

"Sembako yang dijual berupa, beras merk SPHP 5kg Rp 54.000. Lalu, minyak goreng/liter Rp 10.000, telur/kg Rp 20.000, gula/kg Rp 12.000, bawang merah/kg Rp 20.000, bawang putih/kg Rp 24.000," jelasnya.

Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Kota Prabumulih, Muchtar Edi juga menyampaikan, adanya Pasar Murah dan Pangan murah untuk menjaga harga pangan agar tetap stabil dan menekan inflasi daerah dalam memenuhi kebutuhan pangan untuk masyarakat yang membutuhkan.

"Semoga gerakan pangan murah dan pasar murah tersebut dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat," jelasnya. 

Kegiatan acara tersebut dihadiri, Ketua TP PKK Kota Prabumulih, Inspektorat, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Kepala ⁠Dinas Perikanan, Kepala Sat Pol PP, Kepala Dinas Perhubungan,⁠ Kepala Bappeda, Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi, Kabag Perekonomian, Camat Prabumulih Barat, Lurah Prabumulih serta Perwakilan PT. Pertamina Hulu Rokan Zona 4, ⁠PT Pertamina UBEP LIMAU, Perwakilan ⁠BPS Kota Prabumulih serta tamu undangan lainnya.

Posting Komentar

0 Komentar